Jumat, 24 November 2023

Pasukan yang sedikit - Risalah Amar

Mungkin saja manusia zaman ini kalau dia pergi ke masa Perang Uhud, lalu melihat syahidnya 70 sahabat termasuk Hamzah, Mush'ab, dan Abdullah bin Jahsy, dia akan marah-marah:

"Tuh ngapain sih pakai perang segala, sudah tahu masih lemah, kalian itu 700 orang senjata seadanya, musuh kalian itu 3000 orang senjata lengkap!"

Tapi dia bakal bengong lagi kalau tahu, Rasulullah ﷺ memerintahkan sahabat yang ikut perang Uhud itu, di hari yang sama, mengejar dan menyergap pasukan Makkah yang masih berkumpul di Authas, dekat dengan Madinah.

Mungkin dia juga akan lebih shock kalau tahu perang Uhud itu bukan mendadak dalam rangka bertahan, tapi sudah janjian sejak di Perang Badar, setahun sebelumnya, meskipun berangkatnya pasukan musuh baru diketahui kaum muslimin melalui surat Abbas radhiallahu 'anhu sebagai intel Rasulullah ﷺ di Makkah.

Mungkin juga dia ini akan teriak-teriak mencegah Nabi waktu mengirim Zaid bin Haritsah beserta 3000 orang lainnya, hadapi Romawi Timur di Mu'tah berkekuatan 200.000 orang.

Ya, abaikan saja. Kita sibuk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar